BBM Naik, Pengguna Mobil Tak Beralih Naik Motor

BBM Naik, Pengguna Mobil Tak Beralih Naik Motor

- detikOto
Senin, 05 Mar 2012 18:10 WIB
Jakarta - Kenaikan harga BBM subsidi diyakini tidak akan membuat para pengguna mobil beralih menggunakan motor. Penjualan motor pun tidak akan meningkat drastis.

Hal tersebut disampaikan Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor Johannes Loman di sela-sela peluncuran Honda Vario Techno 125 cc di Shangri-La Hotel, Jalan Sudirman, Jakarta, Senin (5/3/2012).

"Kenaikan bensin tidak serta merta akan membuat pengguna mobil beralih ke motor. Mungkin akan bertambah tapi tidak akan signifikan," ujar Johannes Loman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski harga BBM terus naik, pangsa pasar kendaraan bermotor roda dua dan empat sangat berbeda. "Karena sepeda motor dan mobil itu memiliki segmen yang berbeda, jadi tidak akan terlalu meningkat drastis," ujarnya.

Namun, meski meyakini kenaikan harga BBM tidak akan mempengaruhi penjualan, Honda di sisi lain tahun ini meningkatkan target penjualan hingga mencapai market share 56,3 persen.

"Target kami di 2012, kami akan tetep mempertahankan trend positif, meski ada krisis Eropa kami berharap Indonesia kuat. Perkiraan kendaraan roda dua akan mencapai 8,4-8,7 juta unit dan kami akan mengambil market share hingga 56,3 persen atau sekita 4,8 juta unit," tambah President Director AHM Yusuke Hori.

(ddn/ddn)

Hide Ads