Ada Bunyi Mirip Ledakan Pada Knalpot Motor!

Ada Bunyi Mirip Ledakan Pada Knalpot Motor!

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Kamis, 25 Mei 2017 18:17 WIB
Ada Bunyi Mirip Ledakan Pada Knalpot Motor!
Foto: Khairul Imam Ghozali
Jakarta - Otolovers sering mendengar, suara mirip ledakan yang asalnya dari knalpot? Ya, bunyi nyaring seperti ledakan itu biasanya terjadi pada motor yang mesinnya sudah ditingkatkan kapasitasnya atau di Bore-Up. Lantas apa penyebabnya?

Pemilik Bengkel Eaaa Motorshop mengatakan, hal tersebut terjadi dikarenakan setelan bahan bakar yang terlalu irit.

"Kalau seperti itu biasanya kekurangan bahan bakar, settingannya masih keiritan," ujarnya kepada detikOto.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lanjut Arya menjelaskan, untuk menangani hal tersebut, tidak sulit untuk dilakukan, hanya perlu menyetel ulang bagian karbu atau injector pada motor tersebut.

"Setting karbulatornya, kalau yang motornya masih karbu, atau setting injeksinya, injector," katanya.

Sementara itu Arya juga menjelaskan, modifikasi meningkatkan kapasitas mesin antara motor matik dan motorsport, secara umum sama.

"Cuma besarkan piston. Nah kalau motorsport kan dia ada yang satu silinder ada yang dua silinder, disesuaikan ya dua silinder harus sama pistonnya. Pokoknya memperbesar ukuran piston," pungkasnya. (khi/lth)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads