Risers Kesengsem Liat Datsun GO+ Panca yang Dimodif

Datsun Risers Expedition

Risers Kesengsem Liat Datsun GO+ Panca yang Dimodif

Aditya Maulana - detikOto
Jumat, 05 Jun 2015 18:10 WIB
Risers Kesengsem Liat Datsun GO+ Panca yang Dimodif
Aditya-detikOto
Malang -

Tiba di diler Datsun yang berada di Malang, Jawa Timur. Ada yang menarik perhatian para risers. Ternyata, risers kesemsem liat mobil Datsun GO+ Panca milik komunitas Datsun GO Community Indonesia (DGCI) chapter Malang Raya yang dimodifikasi.

"Keren mobilnya jadi keliatan tambah keren apalagi audio-nya," ungkap para risers sambil melihat-lihat mobil tersebut di diler Datsun Malang yang berada di jalan Letjen S Parman, Malang, Jawa Timur, Jumat (5/6/2015).

Mobil tersebut ternyata milik Agung yang merupakan member dari DGCI chapter Malang Raya. Tapi, pemiliknya sedang berhalangan hadir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini sebenarnya mobil om Agung yang dimodifikasi. Kebetulan dia sedang tidak bisa hadir," ungkap salah satu member DGCI chapter Malang Raya, Adit saat berbincang dengan detikOto.

Menurutnya, mobil ini dimodifikasi hanya bermain di bodi kit dan audio. Untuk bodi kit-nya kustom dan ada beberapa bagian yang juga dibuat kustom.

"Mobil ini pengerjaanya di bengkel J Project Malang dan memang khusus untuk ikut kontes modifikasi," ungkapnya.

Adit menambahkan, pada sistem audinya menggunakan subwoofer JBL, powernya menggunakan Prokick dan head unitnya dari Pionner.

"Untuk interiornya juga kustom seperti pada jok dan bagian pintu. Eksteriornya yang diganti bagian pelek yang pakai ukuran 18 inci, lampu LED proyektor serta spion diganti. Biayanya kurang lebih sekitar Rp 30 jutaan," tuntasnya.

(ady/lth)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads