Honda Civic Type R merupakan mobil termahal yang dijual PT Honda Prospect Motor (HPM) di Indonesia. Harga mobil berperforma itu tembus Rp 1.399.000.000 (on the road Jakarta). Kira-kira berapa gaji yang pas kalau beli dengan cara mencicil?
Dikutip dari hasil perhitungan simulasi kredit kendaraan dari salah satu lembaga pembiayaan, Honda Civic Type R dengan skema Down Payment (DP) 20 persen atau Rp 279,8 juta. Cicilan per bulan yang paling murah Rp 22.850.400 selama 60 bulan.
Atau mau lebih cepat dengan DP 20 persen? tersedia opsi selama 24 bulan dengan cicilan Rp 49.664.500.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Semakin besar DP maka cicilan biasanya lebih murah. Misalnya DP 40 persen atau Rp 419,7 juta. Cicilannya Rp 19.994.100 selama 60 bulan.
Perhitungan di atas sudah termasuk asuransi comprehensive dan tidak mengikat alias bisa berubah sewaktu-waktu.
Lalu berapa gaji yang pas buat mencicil mobil? jika menggunakan skema DP 40 persen dengan cicilan hampir Rp 20 juta, maka angka yang paling aman untuk mengambil kredit mobil tersebut ialah dengan pemasukan Rp 60 juta per bulan.
![]() |
Perencana Keuangan dari Advisors Alliance Group Indonesia Andy Nugroho, idealnya angka cicilan kredit adalah 30 persen dari total penghasilan bersih per bulan. Tapi perlu diingat demi kestabilan keuangan maka calon konsumen juga harus mempertimbangkan besarnya pengeluaran.
"Untuk menghitung berapa idealnya kredit barang seperti kendaraan bermotor dengan patokan penghasilan kita maka kita bisa menghitung maksimal sebesar 30 persen deri penghasilan kita," kata Andy kepada detikcom, belum lama ini.
Honda Civic Type R jadi rebutan, kebanyakan pengusaha yang beli
Peminat Honda Civic Type R di luar ekspektasi PT Honda Prospect Motor (HPM). Orang Indonesia rela antre berbulan-bulan demi mendapatkan mobil seharga Rp 1.399.000.000 tersebut.
Saat ini pesanan All New Honda Civic Type R sudah mencapai 95 unit sedangkan unit yang baru sampai di Indonesia 15 unit.
Dia mengatakan peminat All New Honda Civic Type R saat ini juga belum ada yang membatalkan pemesanan. Sebab pembeli Civic Type R kebanyakan konsumen yang loyal terhadap merek Honda.
"Kebanyakan bussines owner dan dia memang pecinta mobil sport dan loyalis Honda yang sudah punya mobil Honda sebelumnya. Kita tahu lah kualitas Honda seperti apa, ada juga banyak yang sudah memiliki Type R sebelumnya," ungkap Billy.
(riar/riar)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Biaya Tes Psikologi Naik, Perpanjang SIM Bakal Keluar Duit Segini