Rare! All New Civic Type R Rp 1,39 Miliar Baru Meluncur Sudah Dipesan 95 Unit

Rare! All New Civic Type R Rp 1,39 Miliar Baru Meluncur Sudah Dipesan 95 Unit

Ridwan Arifin - detikOto
Jumat, 31 Mar 2023 08:55 WIB
All New Honda Civic Type R
All New Honda Civic Type R Foto: Ridwan Arifin
Jakarta -

PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi merilis All New Civic Type R di Indonesia, Kamis (30/3/2023). Menariknya sudah 95 unit Civic Type R generasi keenam dipesan konsumen.

"Animo sebelumnya model FK8 terjual 118 unit. Ini (all new Civic Type R) belum launching sudah 95 unit (dipesan)," ujar Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy saat konferensi pers di Jakarta Selatan, Kamis (30/8/2023).

Billy menjelaskan ketersediaan All New Civic Type R terbatas jumlahnya. Saat ini pihaknya sedang berbincang dengan prinsipal untuk memenuhi permintaan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sekarang baru ada 15 unit, serah terima 10 unit. Dua bulan lagi [suplai] masih 10 unit, mei 10 unit, juni 10 unit, juli diusahakan lebih 10, produksi ini terbatas," kata dia.

"Soalnya ini unit CBU dari Jepang, jika tidak ada halangan akan dikirimkan secepatnya, kami akan berusaha negosiasi dengan prinsipal kami," tambah dia.

ADVERTISEMENT

All New Honda Civic Type R dibekali mesin K20 VTEC Turbo 2.0L 4 Silinder. Di atas kertas, mobil ini bisa memuntahkan tenaga sebesar 315 hp di 6.500 rpm dan torsi 420 Nm di 2.600 rpm - 4.000 rpm. Bila dibandingkan dengan Civic biasa bermesin 1.5L tenaganya hampir dua kali lipat lebih besar.

Besaran tenaga itu disalurkan melalui transmisi manual 6-percepatan dengan Rev Match Control. Lewat fitur ini, perpindahan gigi dibuat lebih responsif, kemudian Rev match control system membuat pegoperasian pedal dibuat lebih cepat beradaptasi menyesuaikan dengan keinginan pengemudi ketika memindahkan gigi.

Menariknya lagi Honda Civic Type R menawarkan empat mode berkendara yaitu mode Comfort, Sport, dan +R dan mode Individual untuk yang pertama kali dalam model ini. Mobil ini juga dilengkapi teknologi keselamatan cerdas Honda SENSING dan Blind Spot Information System (BSI).

Di Indonesia, All New Honda Civic Type R tersedia dalam pilihan warna Championship White, Rally Red, Crystal Black, Sonic Gray, Racing Blue. Mobil yang diimpor utuh dari Jepang ini dijual Rp 1.399.000.000 (OTR Jakarta).




(riar/din)

Hide Ads