All New Daihatsu Ayla berubah total dengan platform baru. Tapi mobil itu masih masuk dalam kategori Low Cost Green Car (LCGC), bahkan Daihatsu mengklaim konsumsi bahan bakar lebih irit 10 persen dari generasi sebelumnya.
"Konsumsi bahan bakar yang 1.0 L dan 1.2 L semuanya membaik 10 persen. Mesinnya memang sama untuk yang 1.000 cc tetapi sudah dilengkapi teknologi DOHC dan VVT-i," kata Direktur Pemasaran PT ADM, Sri Agung Handayani di Gaikindo Jakarta Auto Week, belum lama ini.
Seperti diketahui All New Ayla menggunakan platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture). Ini merupakan merupakan platform DNGA ketiga yang diproduksi oleh Daihatsu di Indonesia setelah Rocky, dan All New Xenia.
Selain platform baru, keiritan dari All New Ayla, seperti dijelaskan oleh Executive Coordinator of Product I Department Head PT Astra Daihatsu Motor Dendy Triyanto, adalah berkat sokongan mesin WA-VE yang sama digunakan pada Rocky.
"Dari segi performa All New Ayla dibekali mesin 1.2 liter WA-VE, mesin yang sama dengan Rocky, bertenaga dan lebih irit 10 persen dari generasi sebelumnya. Kalau ngomongin irit, ini menjadi poin penting di segmen LCGC," ujar Dendy saat memberikan paparan.
Mesin 1.2 liter pada All New Ayla itu diklaim punya figur tenaga 88 PS di 6.000 rpm dan torsi 113 Nm di 4.500 rpm. Sedangkan All New Ayla 1.0 liter kini mengadopsi VVT-i dengan kode mesin KR-VE. Di atas kertas, mesin ini bisa memuntahkan tenaga 67 PS di 6.000 rpm dan torsi 89 Nm di 4.400 rpm.
Selain itu, mobil lima penumpang ini juga dilengkapi dengan transmisi D-CVT (Dual Mode Continuously Variable Transmission), membuat akselerasi kendaraan lebih halus, dan bahan bakar yang lebih efisien.
Head Product Improvement/EDER Dept Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Bambang Supriyadi mengatakan keiritan dari Ayla terbaru itu tak sekadar dari mesin.
"Engine baru, transmisi baru, aerodinamika baru. Jadi kombinasi," ucap dia.
Lebih lanjut, iritnya BBM Ayla terbaru itu dites menggunakan New European Driving Cycle (NEDC). Hasilnya didapat lebih baik dari Ayla generasi sebelumnya.
"Minimal LCGC itu 20 km/liter, sebelumnya (Ayla generasi pertama) bisa 21 km/liter (melalui pengetesan NEDC), yang baru naik 10 persennya," ucap Bambang.
Simak Video "Januari-Agustus 2022, Model Daihatsu Mana yang Paling Diincar?"
[Gambas:Video 20detik]
(riar/rgr)
Komentar Terbanyak
Bea Balik Nama Kendaraan Bekas dan Pajak Progresif Mau Dihapus, Kapan Dimulai?
Tanpa Ampun! Kapolri Perintahkan Tindak Tegas Pengendara 'Pelat Dewa'
Istri Pejabat Setneg Flexing Beli Mobil Nggak Diniatin, Segini Harganya