Honda bakal meluncurkan SUV baru lagi. Kali ini, Honda memamerkan gambar teaser dari SUV yang akan diluncurkan di India itu. Mobil ini akan melakoni debunya pada pertengahan tahun 2023 ini.
Gambar teaser SUV baru Honda ini menonjolkan siluet khasnya. Dari siluetnya, tampaknya SUV ini memiliki moncong yang tegak dengan grille dan lampu depan lebar. Lampu daytime running light (DRL) LED diposisikan di atas lampu utama.
Dari bentuknya, SUV ini mirip dengan bentuk coupe yang memiliki atap meruncing. Lengkungan roda besar juga memberikan tampilan yang kokoh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada beberapa isyarat desain yang menegaskan bahwa SUV ini berbeda dengan Honda HR-V. Bemper depan memiliki tampilan unik, ada skid plate, dan lampu kabut bundar. Pembeda selanjutnya adalah lengkungan roda yang lebih bersudut daripada Honda HR-V yang terlihat melingkar.
SUV compact terbaru Honda ini akan berukuran panjang sekitar 4,2-4,3 meter. Mobil ini akan menggunakan basis yang sama dengan Honda Amaze di India.
Dikutip Autocar, kabarnya SUV ukuran compact Honda ini akan hadir dengan mesin 1.500 cc bertenaga 121 daya kuda. Honda juga akan menawarkan versi hybrid dengan mesin 1.500 cc seperti pada Honda City e:HEV. Opsi transmisinya mungkin ada transmisi manual 5 percepatan dan CVT untuk versi mesin bensinnya. Atau, transmisi e-Drive untuk versi hybrid.
SUV terbaru Honda ini bakal menantang Hyundai Creta, Kia Seltos, Suzuki Grand Vitara dan Toyota Urban Cruiser Hyryder. SUV di kelas itu memang tengah naik daun, banyak konsumen yang berminat SUV kelas menengah tersebut. Rumornya, mobil ini akan diluncurkan sekitar bulan April atau Mei 2023.
(rgr/lth)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar