Produsen mobil asal China Chery memang sudah menyatakan comeback atau kembali lagi masuk ke dalam persaingan otomotif Indonesia. Membawa semangat baru berbagai persiapan dan strategi baru dipersiapkan untuk bisa ikut bersaing menjadi pabrikan nomor 1.
Kali ini Chery Motor Indonesia mengajak seluruh calon konsumen bersama-sama menentukan nama untuk SUV terbaru yang akan dipasarkan di Indonesia, seperti yang dipublish dalam akun media sosialnya.
"Kami menghargai Pendapat Kamu," tulis Chery dalam akun miliknya.
Tercatat ada 5 nama yang disediakan Chery, calon konsumen dan penduduk Indonesia diminta untuk mengurutkan nama mana saja yang paling sesuai untuk SUV terbaru Chery tersebut.
"Halo para pencita otomotif, mari berpartisipasi untuk memilih Nama untuk produk SUV Family dari Chery yang akan dilaunching di Indonesia," tambah Chery dalam akun media sosialnya.
"Caranya cukup lihat spoiler produknya di feed ini dan Kamu bisa pilih Nama dari list dibawah dan urutkan dari angka 1 yg paling sesuai dan angka 5 yang kurang sesuai menurut Kamu. List kandidat nama, ialah Skytour, Famia, Tibra, Luang, dan Kiraz," Chery menambahkan dalam akun media sosial miliknya.
Dikesempatan yang sama Chery mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia.
"Silakan urutkan nama-nama di atas sesuai rekomendasi Kamu dari yang paling sesuai sampai yang kurang sesuai. Contoh, kalau menurut pendapat admin sih ya sbb, 1. Skytour, 2. Tibra, 3. Kiraz, 4. Famia, 5. Luang. Urutkan pendapat Kamu dikolom komentar ya," kata Chery dalam akun media sosialnya.
"Terima kasih atas partisipasi Kamu dalam perkembangan Chery di Indonesia. Salam sehat dan selalu menjaga protokol kesehatan," katanya.
Simak Video "Tantang CR-V, Kenapa Chery Berani Jual Mobil di Kelas Premium?"
[Gambas:Video 20detik]
(lth/din)
Komentar Terbanyak
Sebut Esemka Mobil China, Rocky Gerung: Angin Bannya Doang dari Indonesia
Duh! Hampir Separuh Kendaraan di RI Tak Bayar Pajak, Ini Sebabnya
Macet Jakarta Pagi Ini Sudah Lebih Buruk dari 2019