Mati Gaya di Rumah? Main-main ke Museum Mobil Dunia Yuk, Cukup Pakai Gadget

ADVERTISEMENT

Mati Gaya di Rumah? Main-main ke Museum Mobil Dunia Yuk, Cukup Pakai Gadget

Luthfi Anshori - detikOto
Kamis, 30 Apr 2020 18:16 WIB
Exhibition Mercedes-Benz Museum
Mercedes-Benz Museum.Foto: Mercedes-Benz
Jakarta -

Berdiam diri di rumah tanpa kegiatan tentu menjadi hal sangat membosankan. Bagi pecinta otomotif, Anda bisa memanfaatkan waktu luang yang melimpah ini untuk mengunjungi museum-museum mobil terkenal yang ada di dunia. Modalnya pun gampang, cukup gadget dan kuota internet.

Ada beberapa museum mobil dunia yang bisa Anda kunjungi secara virtual. Mulai dari museum mobil pabrikan Eropa hingga Jepang. Selain bisa mengurangi kebosanan, kunjungan virtual ini juga bisa menambah wawasan Anda. Berikut kami sajikan rangkumannya.

Porsche Museums TourPorsche Museums Tour Foto: Porsche

Porsche Museums Tour

Museum pertama yang bisa Anda kunjungi adalah Museum Porsche, Jerman. Di museum ini Anda bisa mempelajari sejarah pengembangan mobil Porsche dari masa ke masa. Koleksinya pun banyak, mulai model 356 hingga 911, termasuk di antaranya model 928, 944, dan 959.

Museo LamborghiniMuseo Lamborghini Foto: Lamborghini

Museo Lamborghini

Tempat kedua yang bisa dikunjungi adalah Museum Lamborghini di Italia. Di museum ini, Anda bisa menyaksikan koleksi legendaris banteng Italia, mulai dari Miura hingga Aventador. Hal menarik lain yang bisa disimak adalah koleksi mesin Lamborghini, mulai tipe V8, V10, hingga V12.

Mercedes-Benz MuseumMercedes-Benz Museum Foto: Mercedes-Benz

Mercedes-Benz Museum

Jika Anda ingin mengetahui sejarah awal pembuatan mobil. Maka Museum Mercedes-Benz jadi pilihan yang tepat. Di museum ini Anda bisa melihat koleksi mobil pertama di dunia Benz Patent-Motorwagen, hingga mobil balap DTM. Tur virtual ini menawarkan tampilan foto 360 derajat dan sekumpulan kisah menarik, seperti pameran khusus "40 tahun Mercedes-Benz G-Class".

Honda Collection HallHonda Collection Hall Foto: Honda

Honda Collection Hall

Museum ini menjadi tempat terbaik bagi fans fanatik untuk mempelajari sejarah motor dan mobil Honda. Koleksi di Museum Honda cukup beragam, dari divisi motor terdapat model Cub hingga motor sport Fireblade. Sementara dari divisi mobil, Anda bisa menyaksikan Civic generasi pertama, hingga mobil sport dengan teknologi tinggi.

Toyota Automobile MuseumToyota Automobile Museum Foto: Toyota

Toyota Automobile Museum

Di Museum Toyota ini, tak hanya menampung kendaraan bersejarah Toyota seperti 2000 GT, MR2, serta generasi Crown, tapi juga memamerkan beberapa mobil ikonik dari merek lain. Seperti Jaguar E-Type, Mazda MX-5 (NA), Nissan 240Z, dan Mazda Cosmo. Dengan ini Toyota ingin menunjukkan bahwa mereka juga menghargai dan mengagumi mobil-mobil buatan produsen lain.



Simak Video "Terungkap! Ini Penyebab di Jalan Sering Macet Tanpa Sebab"
[Gambas:Video 20detik]
(lua/din)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT