Mobil Mainan Penakluk Segala Medan, Mulai Rp 500 Ribuan

Mobil Mainan Penakluk Segala Medan, Mulai Rp 500 Ribuan

Yudha Maulana - detikOto
Senin, 13 Jan 2020 08:48 WIB
Foto: Yudha Maulana/detikcom
Bandung - Mobil mini remote control (RC) tak cuma menjadi mainan untuk anak-anak. Peminat mainan mobil remote control ini cukup beragam. Peminatnya dari pelajar sampai pensiunan.

Tak terkecuali untuk mobil remote control offroad yang membelah keheningan hutan di Giriwening, Kampung Pasirbuluh, Desa Wangunharja, Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Para penghobi Mini RC memainkan mobil remote control-nya untuk menaklukkan segala medan di tengah hutan.

Mobil Mainan Penakluk Segala Medan, Mulai Rp 500 RibuanFoto: Yudha Maulana/detikcom


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Bentuk mobilnya beragam. Ada jeep sampai truk. Tentunya semua mobilnya didesain untuk bermain offroad.

Untuk satu mobil Mini RC dengan skala 1:12, ujar Uli, dibanderol mulai dari harga Rp 500 ribu. Namun, kebanyakan para penghobi memodifikasi mobil mereka hingga jutaan rupiah, untuk mengganti gearbox, baterai, remote dan yang lainnya.

Mobil Mainan Penakluk Segala Medan, Mulai Rp 500 RibuanFoto: Yudha Maulana/detikcom


"Sebelumnya harga Mini RC dengan skala 1:10, harganya relatif lebih tinggi mencapai Rp 5-10 juta, kalau sekarang ada produsen yang memproduksi mobil RC dengan harga di bawah Rp 1 juta, jadi lebih banyak peminatnya," kata Uli (35), penghobi Mini RC dari RC Lembang kepada detikcom, Minggu (12/1/2020).



Selain membeli mobil yang sudah jadi, beberapa penghobi mainan ini pun membuat sendiri tampilan mobilnya sesuai keinginan. Seperti yang dilakukan oleh Miftah Satria (35), penghobi asal Bandung.

Dia mengubah mobil bus, menjadi truk Dakkar 6x6WD. "Untuk sasisnya saya mengambil dari yang orisinil, sementara untuk kabinnya saya membuat sendiri dari bahan PVC, akrilik dan triplek, saya senang dengan detailingnya," kata Miftah.

Mobil Mainan Penakluk Segala Medan, Mulai Rp 500 RibuanFoto: Yudha Maulana/detikcom


Sementara Kelik (40), menyukai hobi mini offroad ini karena tantangan yang dihadapi. "Berbeda dengan yang on-road, kalau yang off-road ini, walau jalannya sama, tapi kita bisa mengambil jalur yang berbeda, tantangannya itu yang menarik," katanya.


Mobil Mainan Penakluk Segala Medan, Mulai Rp 500 Ribuan



(rgr/ddn)

Hide Ads