Untuk menanggapi berbagai kritikan pencinta lingkungan yang dialamatkan kepada keluarganya, Pangeran Harry pun menjawabnya dengan mengendarai mobil listrik Audi E-Tron 55 bersama sang istri pada sebuah acara.
Baca juga: Melihat Lagi Koleksi Mobil Pangeran Harry |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut salah seorang ajudan, Audi E-tron 55 itu dibeli Pangeran Harry sejak Juni 2019. Di situs resmi Audi, mobil listrik ini dibanderol mulai 71.560 poundsterling di Inggris atau setara Rp 1,3 miliar.
Sebagai informasi, Audi E-Tron 55 dibekali baterai dengan kapasitas 95,0 kWh. Mobil ini memiliki tenaga mencapai 408 Ps dan torsi 664 Nm, dengan sistem penggerak All Wheel Drive.
Audi E-Tron 55 diklaim bisa berakselerasi 0-100 km/jam dalam 5,7 detik dan bisa mencapai kecepatan maksimum 200 km/jam. Untuk daya jelajahnya, saat baterai terisi penuh bisa mencapai 365 km hingga 417 km.
(lua/ddn)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar