Mobil Sejuta Umat Laris Manis di 'Avanza-Veloz Sebangsa Semarang'

ADVERTISEMENT

Mobil Sejuta Umat Laris Manis di 'Avanza-Veloz Sebangsa Semarang'

Akfa Nasrulhak - detikOto
Senin, 30 Sep 2019 13:13 WIB
Foto: Akfa Nasrulhak
Jakarta - Tak hanya memberi ruang bagi pengunjung yang ingin liburan dan hiburan, festival Avanza-Veloz Sebangsa di Semarang juga diisi dengan kegiatan penjualan. Setidaknya terdapat 5 cabang diler Toyota dari Nasmoco Group di Semarang yang dikerahkan mulai dari cabang Pemuda, Kaligawe, Majapait, Gombel, dan Siliwangi.

Sejak hari pertama, penyelenggaraan Avanza-Veloz Sebangsa di area Transmart Setiabudi Semarang, Sabtu (28/9/2019), setidaknya sebanyak 29 unit beragam model Toyota laris manis diborong konsumen. Kemudian di hari kedua, Minggu (29/9/2019), aktivitas penjualan pun meningkat, Toyota berhasil membukukan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 46 unit.

"Selama 2 hari acara Avanza-Veloz Sebangsa ini, selain kita bisa mengundang beberapa costumer kita untuk Fun Trip, dan menyediakan beragam hiburan bagi masyarakat Semarang, ini juga kita bisa membukukan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sekitar 75 unit," ujar Marketing Division Head Nasmoko Group, Heri Bertus Budi, Minggu (29/9/2019).


Dari 75 unit total SPK tersebut, lanjut Heri, Avanza masih jadi model yang paling diburu oleh konsumen. Meski demikian, diakui Heri pihaknya tidak terlalu fokus berjualan, karena acara Avanza-Veloz Sebangsa ini merupakan bentuk apresiasi Toyota kepada pelanggan setianya.

"SPK ini untuk all type. Kalau yang paling banyak tetap Avanza. Ya, 75 unit selama dua hari ini bagus ya, cukup kaget juga. Sebenarnya kita nggak terlalu berharap banyak sih, karena kita kan lebih ingin mengapresiasi saja ke pelanggan-pelanggan setia kita. Tapi ada sekitar 75 SPK, cukup bagus ya," ujarnya.

Mobil penumpang berkapasitas 7 orang memang masih menjadi model mobil paling digemari konsumen Semarang. Tak heran jika, Avanza series, Innova, Calya, selalu diburu konsumen.

"Jadi memang yang paling laris nomor satu Avanza, kedua Calya, terus yang ketiga Innova. Jadi ya memang kebanyakan MPV, buat mobil keluarga," ujarnya.


Sebagai informasi, Avanza-Veloz Sebangsa di Semarang ini digelar selama dua hari pada 28-29 September 2019. Berbagai program disajikan seperti Sebangsa Festival, Fun Trip, Sebangsa Seru, dan diisi dengan kegiatan seperti zumba party, aerobic, hingga penampilan musik tradisional angklung.

Kemeriahan akan terus berlanjut pada kota-kota yang dipilih menjadi tuan rumah Sebangsa, setelah Medan (Sumatera Utara), Balikpapan (Kalimantan Timur) Surabaya (Jawa Timur), Palembang (Sumatera Selatan), Pekanbaru (Riau), dan Semarang (Jawa Tengah). Kota selanjutnya adalah Manado (Sulawesi Utara), Makasar (Sulawesi Selatan), Bali, Bandung (Jawa Barat), dan Jakarta. Seluruhnya akan dikemas sepanjang empat bulan, yaitu Agustus hingga November 2019.

Simak Video "Kenapa Sih Toyota Avanza Dapat Julukan Mobil Sejuta Umat?"
[Gambas:Video 20detik]
(akn/lth)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT