Setelah digunakan oleh SBY dan Jokowi, kemungkinan mobil tersebut diganti bisa saja terjadi. Namun untuk saat ini sejumlah Agen Pemegang Merek (APM) mobil di Indonesia khususnya segmen mobil premium belum melihat ada arah ke sana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mercedes-Benz Indonesia pun mengaku hanya menunggu jika nantinya diminta menawarkan salah satu produk mereka untuk melayani orang nomor satu di Indonesia periode 2019-2024 nanti. "Kalau ada request ya kami proses," ujar Kariyanto.
Jika kesempatan tersebut datang, Mercedes-Benz siap merekomendasikan model terbaik mereka. Untuk kalangan VIP, Mercedes-Benz punya mobil mewah mulai dari S-Class terbaru hingga Maybach.
"Kami pastikan yang tertinggi S-Class atau Maybach tapi semua tergantung demand (permintaan)-nya apa. Kami tawarkan nanti akan diumumkan," lanjut Kariyanto.
Kariyanto juga berharap jika akan ada permintaan mobil Presiden nantinya, mobil Mercedes-Benz akan terpilih lagi.
"Dari kami ada banyak pilihan, ada S600, ada Maybach, paling mewah ada Pullman tapi semua tentu disesuaikan request-nya seperti apa. Tapi kami tentu kalau ditanya harapan pengin-lah Presiden naik Mercy," pungkas Kariyanto. (rip/rgr)
Komentar Terbanyak
Ramai Ditolak SPBU Swasta, Apa Dampak Kandungan Etanol pada BBM untuk Mobil-Motor?
Permohonan Maaf Pemotor Nmax yang Viral Adang Bus di Tikungan
Harga Asli BBM Pertalite Dibongkar Menkeu Purbaya, Bukan Rp 10 Ribu!