Para pemilik mobil ini mungkin sudah bosan adu cepat dengan mobil lain di lintasan lurus sehingga kendaraan jenis lain pun ditantang yaitu helikopter. Helikopter tersebut dibawa oleh DailyDrivenExotics dan ditayangkan dalam video youtube mereka.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Helikopter berjejer di garis start dengan McLaren Senna dan melakukan start yang cukup baik di 9 meter pertama. Setelah itu, Senna mulai meninggalkan helikopter. Sayangnya tidak ada catatan waktu yang menjelaskan seberapa cepat mobil itu melaju.
Saat balapan lintasan lurus berjarak seperempat mil ini berakhir McLaren Senna melambat dan helikopter melewatinya lalu melakukan aksi akrobatik.
Video ini bertujuan sebagai konten hiburan sama halnya dengan kegiatan dalam video tersebut. Tentu saja memang menjadi suatu tontonan menarik ketika para sultan pemilik hypercar tak pernah kehabisan cara untuk bersenang-senang atau lebih tepatnya tak pernah kehabisan uang.
(rip/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Motor Boleh Wara-wiri di Jalan Tol Malaysia, Gratis