Meski begitu rupanya ada dua banderol harga berbeda dari Toyota.
"Untuk single tone harganya Rp 488,5 juta dan dual tone Rp 490 juta," ungkap Presiden Direktur Toyota Astra Motor Yoshihiro Nakata di Empirica SCBD, Jakarta, Selasa (10/4/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Single tone artinya C-HR hanya memiliki satu warna sementara dual tone memiliki dua paduan warna.
Dengan mesin berkapasitas 1.798 cc C-HR bisa menghasilkan tenaga maksimal mencapai 141 ps pada 6.400 rpm dengan torsi maksimal 17,4 kgm pada 4.000 rpm. Mesin dikawinkan dengan transmisi CVT 7 percepatan.
Toyota C-HR dilengkapi dengan 7 SRS airbag. Itu termasuk airbag untuk pengemudi, airbag sisi penumpang depan, dua airbag sisi samping, serta airbag untuk lutut pengemudi.
Mobil ini didatangkan ke Tanah Air untuk mengincar segmen baru. Toyota mengklaim crossover ini cocok untuk eksekutif muda yang hobi menyetir sendiri.
(dry/ddn)












































Komentar Terbanyak
Tukang Tambal Ban Pungut Pelat Nomor Terbawa Banjir, Minta Tebusan Rp 50 Ribu
Lawan Arah di Malaysia Didenda Rp 60 Juta, di Indonesia Cuma Rp 500 Ribu
Pengendara Singapura Banyak yang Mau Balik Beli Mobil Bensin