Manado Sumbang Penjualan Terbesar untuk Datsun

Manado Sumbang Penjualan Terbesar untuk Datsun

Michelle Dejonker - detikOto
Rabu, 07 Mar 2018 13:34 WIB
Datsun CROSS Dikenalkan ke Warga Manado. Foto: Michelle Dejonker
Manado - Pengguna Datsun di Manado jumlah penggunanya cukup tinggi dibandingkan dengan kota lain di Indonesia. Tak heran, Datsun mulai memperkenalkan mobil ketiganya, CROSS, secara khusus di Manado.

Dalam konferensi pers di Manado Towns Square satu di Manado, Masato Nakamura selaku Head of Datsun Indonesia, menyampaikan keunggulan Mobil Datsun Cross sebagai produk terbaru.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Keunggulan mobil Datsun Cross ini memiliki kenyamanan yang lebih karena terdapat transmisi otomatis, Continously Variabel Transmision (CVT), sehingga tidak boros bahan bakar, begitu juga saat perpindahan persneling akan lebih halus," kata Nakamura di Manado, Sulawesi Utara, Rabu (7/2/2018).

Dilengkapi dengan VDC (Vehicle Dynamic Control) kontrol keseimbangan kendaraan lebih stabil meski dalam kecepatan tinggi. Interiornya juga tampak sporty. Cocok untuk area jalan berkerikil dan tanah kasar, kendaraan ini masih nyaman dan halus dalam lajunya.



Tersedia enam warna, kini sudah ada dua warna terbaru yellow amber dan brown copper jadi terlihat lebih elegan semi sporty. Performa tambahannya ada roof rail, dengan jok, setir, dan suasana di dalam mobil lebih sporty. Nyaman digunakan untuk liburan keluarga, membawa alat berat, tenda camping dan sebagainya.

Datsun disebut sangat diminati oleh semua kalangan. Nakamura menyebut, permintaan Datsun Cross di Manado sangat tinggi dibandingkan kota lainnya.



"Ya, sejujurnya permintaan produk Datsun terbanyak di Indonesia itu ada di kota Manado, kurang lebih hampir 50 persen pengendara roda empat menggunakan Datsun di kota ini. Peminat untuk produk Datsun Cross yang terbaru juga sudah mulai banyak yang pesan di Manado," kata Nakamura.

"Hari ini, saya sangat bahagia mengadakan launching di Manado, karena Manado cukup penting, kita akan mengirimkan mobil Datsun Cross ini ke kota-kota lain dimulai hari ini bertepatan dengan launching di Manado," pungkasnya. (rgr/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads