Menurut Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM, Jonfis Fandy, pihaknya belum memiliki rencana untuk menawarkan CR-V AWD. Menurutnya, konsumen Indonesia belum memerlukan fitur penggerak AWD.
"Karena tidak ada marketnya. Dulu kita pernah kenalkan CR-V 4x4, tapi konsumen kalau benar-benar ke perkebunan, pertambangan baru pakai 4x4. Tapi kalau ke jalan biasa-biasa, 4x2 aja sudah cukup, mau ke mana, Bromo terbukti bisa," kata Jonfis kepada detikOto di sela-sela acara media test drive all new Honda CR-V Turbo di Bromo, Probolinggo, Jawa Timur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Teknologi kan semakin berkembang. Teknologi mesin, transmisi, handling sudah berkembang. Untuk jalanan seperti Bromo saja sudah bisa," ucap Jonfis.
Sebenarnya, Honda sudah menawarkan CR-V AWD di negara tetangga, Malaysia. Honda CR-V di Malaysia ditawarkan dengan pilihan mesin 1.5 liter VTEC Turbo, 1.5L VTEC Turbo Premium 2WD dengan Lanewatch dan Honda Sensing dan 1.5L VTEC Turbo AWD. Namun, ada juga versi 2.0 liter 4WD.
Infografis Honda CR-V Foto: Mindra Purnomo |












































Infografis Honda CR-V Foto: Mindra Purnomo
Komentar Terbanyak
Kemenangan Gila Pebalap Indonesia Kiandra di Barcelona: Start 24, Finis ke-1
Puluhan Motor Brebet Habis Isi Pertalite, Bahlil Bilang Begini
Perpanjang STNK Nggak Ribet Pakai KTP Pemilik Lama, Bea Balik Nama Dihapus