Yaris Terbaru Spek ASEAN Tertangkap Kamera Sedang Dites

Yaris Terbaru Spek ASEAN Tertangkap Kamera Sedang Dites

Dina Rayanti - detikOto
Senin, 29 Mei 2017 17:03 WIB
Yaris Terbaru Spek ASEAN Tertangkap Kamera Sedang Dites
Toyota Yaris Terbaru tertangkap kamera di Thailand (Foto: Indianautosblog)
Bangkok - Pabrikan asal Jepang, Toyota sedang menyiapkan mobil hatchback terbarunya Yaris. Hatchback Yaris versi anyar itu pun sudah mendekati pasar ASEAN.

Diberitakan Indianautosblog, Senin (29/5/2017), terlihat Yaris spek ASEAN terbaru sedang di tes di Thailand. Namun bodinya ditutup kamuflase.

Tampak Yaris terbaru ini mengadopsi model Altis yang ramping dan lampu depan LED yang memanjang dengan logo Toyota dengan ukuran yang lebih besar. Di bawah gril, depan ada inlet udara yang lebar nan tipis diikuti dengan gril radiator dipasangkan dengan lampu kabut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa perubahan tersebut dilakukan untuk mengubah sedikit image model Yaris. Bagian belakang juga terlihat cukup memiliki perbedaan signifikan dibanding model yang ada saat ini.

Toyota Yaris Terbaru tertangkap kamera di Thailand. Toyota Yaris Terbaru tertangkap kamera di Thailand. Foto: Indianautosblog


Seperti lampu belakang horizontal yang lebih sederhana, tampaknya dilengkapi dengan LED. Ada juga antena seperti sirip hiu dan juga roof spoiler.

Dimensinya masih sama dengan model yang ada saat ini yaitu panjang 4.115 mm, lebar 1.700 mm, dan tinggi 1.475 mm serta berat sekitar 1,5 ton.

Yaris terbaru ini diprediksi menggendong mesin 3NR-FE 1.2 empat silinder dengan Dual VVT-i dikawinkan dengan transmisi Super CVT-i. Dengan mesin tersebut bisa menghasilkan 84 daya kuda dan torsi 107,87 Nm. (dry/rgr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads