Honda Targetkan Peningkatan Nilai Ekspor Komponen

Honda Targetkan Peningkatan Nilai Ekspor Komponen

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Selasa, 28 Feb 2017 19:08 WIB
Honda Targetkan Peningkatan Nilai Ekspor Komponen
Foto: Ari Saputra
Karawang - PT Honda Prospect Motor (HPM), selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Honda di Indonesia, telah melakukan ekspor komponen sejak 2012. Untuk tahun ini, HPM menargetkan peningkatan nilai ekspornya.

"Tahun lalu nilai ekspor komponen kita mencapai Rp 2,2 Triliun. Tahun ini target kami tingkatkan menjadi Rp 2,5 Triliun," ujar Presiden Direktur HPM, Tomoki Uchida, di Karawang.

Untuk memuluskan rencananya tersebut, HPM akan mengekspor 11 komponen model global ke 12 negara.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di seputar Asia dan Amerika Latin. Beberapa di antaranya ialah Thailand, Malaysia, Filipina, Turki, Pakistan, India, Jepang, Meksiko, Brazil dan Argentina," tutur Uchida.

Selain itu, Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM Jonfis Fandi menjelaskan, komponen yang diekspor diantaranya, engine block dan kepala silinder. Adapun model-model yang disuplai komponennya antara lain ialah Jazz, CR-V, Mobilio.

Jonfis lebih lanjut menjelaskan hal itu sudah menjadi bagian dari strategi Honda yang berfokus pada ekspor komponen daripada ekspor kendaraan unit utuh.

"Strategi kami berbeda. Filosofi Honda ialah di mana ada permintaan, di situ Honda mau produksi (mobil). Jadi, masing-masing negara diberikan kapasitas produksi tertentu sehingga untuk ekspor kita lakukan melalui komponen. Ekspor komponen itu justru lebih tinggi nilainya (dibanding ekspor CBU)," pungkasnya. (khi/dry)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads