"Untuk bangunan dan perawatan Rp 10 miliar, dan sisanya untuk alat-alat segala macam," kata General Manager PT Sun Star Motor, Rudi Rimawan kepada wartawan, di Bekasi, Senin (30/1/2017).
Mitsubishi Bodi & Cat, PT Star Sun Motor berlokasi di di Jl.Ir. H. Juanda No.35, Margahayu, Bekasi Timur, dengan luas tanah 2.850 mΒ².
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga akhir tahun 2017, Mitsubishi menargetkan akan membangun 10 fasilitas bodi dan cat di dilernya. Ke-10 diler yang ditargetkan tersebut, dikatakan Executive General Manager of MMC Marketing Division KTB, Osamu Iwaba akan tersebar di kota-kota besar di Indonesia.
"Yang paling dekat kita akan bangun di Bali dan Makasar," ujar Osamu.
Deputy Group Head of MMC Service Group, Arlan Marzuki mengatakan, selain Bali dan Makasar, Mitsubishi Bodi & Cat juga akan dibangun dalam waktu dekat di Palembang. "Di Palembang itu nanti dilernya Lautan Berlian (yang akan dilengkapi Mitsubishi Bodi & Cat). Kalau di Bali Bumi Reja, kalau di Makasar itu Bosowa Berlian Motor," tambah Arlan.
Selain itu lanjut Arlan mengatakan, belum ada rencana Mitsubishi Bodi & Car akan dibangun di Jakarta. "Karena kalau di Jakarta itu harga tanah kan mahal, dan izinnya juga sulit, kayak izin Amdal-nya," katanya.
Hingga saat ini sudah ada tiga diler Mitsubishi pada tiga wilayah yang dilengkapi dengan Mitsubishi Bodi & Car yaitu, Bandung, Bandar Lampung, dan yang baru saja diresmikan di Bekasi.
(khi/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!