Kotor-kotoran dengan Isuzu D-Max

Kotor-kotoran dengan Isuzu D-Max

M Luthfi Andika - detikOto
Selasa, 20 Des 2016 12:22 WIB
Kotor-kotoran dengan Isuzu D-Max
Foto: M Luthfi Andika
Depok - PT Astra International Tbk – Isuzu, mengajak tenaga penjualan dari Isuzu Jabodetabek dan Jawa Barat untuk menguji ketangguhan Isuzu D-Max di medan off-road. Mobil pun diajak berkubang di lumpur.

"Acara ini kita untuk memperkenalkan produk kita kepada tim kami. Untuk mengingatkan lagi bahwa kita punya produk yang bagus seperti Isuzu D-Max. Sehingga para sales team bisa merasakan langsung keunggulan produk kita, yang memang didesain seperti ini (untuk off-road). Selain itu kita juga mengajak tahapan wiraniaga Isuzu supaya bisa lebih mengetahui produk dan memberikan informasi kepada pelanggan," kata CEO Astra Isuzu, Joen Boediputra, di Divisi Infantri Satu Kostrad Cilodong, Depok Jawa Barat, Selasa (20/12/2016).

Joen mengatakan setidaknya ada 200-an peserta team sales yang akan merasakan langsung Isuzu D-Max. "Mereka berasal dari outlet Isuzu yang berada di Jabodetabek dan Jawa Barat. Termasuk kepala cabang, supervisor dan wiraniaga," ujarnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Joen menambahkan Isuzu D-Max merupakan kendaraan CBU (Completely Build Up) dari Thailand, dengan memiliki semua karakter yang cocok untuk Indonesia bahkan menjadi market leader di Thailand.

"Isuzu, kita lebih terkenal di kendaraan komersial. Padahal kita punya kendaraan penumpang, oleh sebab itu ini saatnya para sales team untuk bisa lebih mengenal kembali D-Max," ucap Joen.

Acara pembelajaran internal sales team Isuzu ini telah dilakukan di berbagai kota besar ke daerah-daerah market potensial pick up 4x4 di Indonesia yaitu Balikpapan, Palembang, Surabaya serta Jakarta kali ini.

Sehingga para team sales Isuzu akan merakan langsung varian Isuzu D-Max menggunakan 4JK1 –TC Hi Power Diesel Engine 2,5 Litres VGS turbochargerd and intercooled yang memiliki power 136 PS/ 3,400 rpm. Dengan torsi flat 320 Nm (32.6 kgm) / 1,800-2,800.

Mobil diklaim bisa menjawab kebutuhan konsumen yang semakin variatif dan membutuhkan kinerja yang mumpuni seperti untuk kendaraan operasional perkebunan, pertambangan bahkan pehobi offroad. (lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads