Kedua mobil memperoleh rating bintang lima. Dilansir Paultan, Jumat (9/12/2016), Toyota Sienta meraih 15,26 poin dari 16 poin maksimal dalam hal proteksi penumpang dewasa dan mematuhi 74 persen perlindungan penumpang anak-anak.
Namun, bintang lima yang didapatkan Toyota Sienta adalah model yang dilengkapi dengan Electronic Stability Control (ESC). Sementara varian tanpa ESC mendapatkan empat bintang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Video: Ototest Toyota Sienta
Beralih ke pikap Navara. Navara yang mendapatkan 5 bintang ini memiliki tiga airbag (dua airbag di depan dan satu di sisi lutut pengemudi). Hasilnya, Navara mencetak 14,44 poin dari 16 poin maksimal dalam hal perlindungan penumpang dewasa dan mematuhi 61 persen perlindungan penumpang anak-anak.
Namun, Nissan Navara yang diganjar lima bintang ini adalah varian yang dilengkapi dengan ESC, pengingat sabuk pengaman. Sedangkan varian tanpa ESC mendapatkan empat bintang.
Foto: Nissan Motor Indonesia |
Baca juga: Hasil Tes Tabrak 7 Mobil Populer di Indonesia
Sebelumnya Honda Civic mendapat skor 14,74 poin dari nilai maksimal 16 poin pada proteksi penumpang dewasa. Selain itu, Honda Civic mematuhi 86 persen dalam proteksi penumpang anak-anak.
Nilai tersebut cukup membuat Honda Civic diganjar lima bintang. Model yang diuji ASEAN NCAP adalah model dari Thailand.
(rgr/ddn)












































Foto: Nissan Motor Indonesia
Komentar Terbanyak
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!