Honda Jazz di Eropa Pakai Mesin 1.000 cc Turbo?

Honda Jazz di Eropa Pakai Mesin 1.000 cc Turbo?

Dina Rayanti - detikOto
Selasa, 04 Okt 2016 13:13 WIB
Foto: Honda
Jakarta - Honda Jazz di Eropa tampaknya bakal dibekali mesin bensin 1.0 L tiga silinder turbocharged. Mesin kecil ini bisa menyalurkan tenaga hingga 127 daya kuda dan torsi 200 Nm.

Mesin kemungkinan dihubungkan dengan transmisi manual 6 percepatan. Dengan begitu, seharusnya mesin ini bisa bekerja dengan baik pada mobil Jazz.

"Kami melihat bisa mengembangkan seluruh mesin yang kami miliki. Konsumen bakal menyukainya, dengan begitu saya pikir itu bisa digunakan pada model lain. Anda lihat yang ada pada Jazz dan tidak mengetahui apa yang ada di sekitarnya," ujar kepala Honda Inggris, Phil Webb, di Paris Motor Show, seperti dikutip detikOto dari Carscoops, Selasa (4/10/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan begitu, Jazz bisa bersaing lebih baik dengan rivalnya yang menggunakan mesin sama, Ford Fiesta 1.0 EcoBoost.

"Profil konsumen pengendara Jazz sedang menurun, maka ada kesepatan kami di sana. Saat ini kami tidak berencana untuk mengeluarkan versi sport tapi kita selalu melihat kemungkingan apa yang harus kita lakukan agar konsumen yang masih berusia muda bisa datang ke diler kita," kata Webb. (dry/rgr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads