Presiden Direktur PT KTB Hisashi Ishimaki hadir dalam acara peresmian. Ia berharap perluasan diler Mitsubishi Fuso di wilayah Sumatera Utara dapat menjangkau dan melayani kebutuhan konsumen.
"Sumatera Utara merupakan area potensial untuk pertumbuhan Mitsubishi Fuso. Kami senang, produk kami dapat diterima dengan baik oleh konsumen. Penambahan jaringan, kami lakukan agar konsumen semakin mudah mendapat produk dan layanan kami dengan cepat dan tepat," ujar Ishimaki, Kamis (28/7/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di fasilitas penjualan, diler Mitsubishi Fuso terbaru ini memasarkan produk kendaraan niaga ringan dari Mitsubishi Motor Corporation yakni L300 dan T120 SS serta Colt Diesel, New Fuso dan Tractor Head.
Sementara di layanan bengkel, tersedia 6 stall kecil, 8 stall besar yang mampu menangani perbaikan dan perawatan kendaraan hingga 24 unit per harinya.
Ketersediaan suku cadang juga dilengkapi dengan sistem komputerisasi dan kode teratur untuk memudahkan proses pelayanan kepada konsumen. (nkn/rgr)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!