Toyota: Adik Avanza Kami Beri Nama Calya

Toyota: Adik Avanza Kami Beri Nama Calya

M Luthfi Andika - detikOto
Senin, 18 Jul 2016 18:31 WIB
Toyota: Adik Avanza Kami Beri Nama Calya
Foto: Pool
Jakarta - Toyota mulai terang-terangan soal adik Avanza di kelas Low Cost and Green Car (LCGC). Mobil 7 penumpang itu dipastikan diberi nama Calya.

"Iya benar, LCGC 7 penumpang resmi disapa Calya," ujar Wakil Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor Henry Tanoto, di Sunter, Jakarta, Senin (18/7/2016).

Sayang Henry masih enggan memberi informasi lebih lanjut soal Calya. "Pokoknya tunggu saja. Dalam waktu dekat akan kami perkenalkan. Jadi bicaranya saat peluncurannya nanti saja ya," katanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika melihat foto mobil yang beredar saat ini, mobil akan masuk ke segmen Low Cost and Green Car dan menjadi MPV pertama baik untuk Toyota dan Daihatsu di kelas LCGC.

Dari sisi tampilan, mobil kemungkinan adalah versi produksi dari Daihatsu UFC-3 yang diperlihatkan Daihatsu pada Indonesia International Motor Show pada bulan September 2014 lalu.

UFC-3 merupakan mobil konsep yang dirancang sebagai mobil kompak MPV kapasitas 7 penumpang dengan desain stylish dan elegant. (lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads