Merasakan Safari Tour di Sirkuit Fuji Speedway

Laporan dari Jepang

Merasakan Safari Tour di Sirkuit Fuji Speedway

Grandyos Zafna - detikOto
Minggu, 29 Nov 2015 13:20 WIB
Merasakan Safari Tour di Sirkuit Fuji Speedway
Oyama - Merasakan membalap di sirkuit dan mendengarkan deru mesin dengan rpm tinggi mungkin sudah biasa dilakukan oleh para orang-orang tertentu, namun ikut menyaksikan balapan dari dalam bus yang bergerak di dalam sirkuit bisa dilakukan semua orang dan salah satunya adalah di Fuji Speedway Sirkuit.

Jika anda ingin merasakan sensasi ini, anda bisa datang langsung saat diselenggarakannya Nissan Nismo Festival yang biasanya diadakan pada penghujung tahun.

Safari tour sirkuit Fuji Speedway ini dilakukan hanya 1 hari, saat berlangsungnya latihan bebas bagi para pembalap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk mengikuti safari tour fuji speedway ini anda harus merogoh kocek sebesar 20.500 yen atau Rp 2.500.000 untuk masuk ke dalam Fuji Speedway dan 3.000 yen atau sekitar Rp 350.000 untuk mengikuti Safari Tour Tersebut.

Tiketnya dapat anda dapatkan secara pre order di situs resmi nissan atau anda bisa langsung dapatkan di sirkuit Fuji Speedway.

Selama safari berlangsung sepanjang 4.563 kilometer sebanyak 2 lap, anda harus mengikuti peraturan yang telah dibuat oleh pihak penyelenggara.

Beberapa peraturan yang dibuat adalah, anda dilarang berdiri saat safari tour berlangsung dan anda diharuskan menggunakan sabuk pengaman saat berada dalam bis.

Anda juga tidak perlu khawatir tidak dapat melihat para mobil balap tersebut, karena pada lap pertama bus tersebut akan berjalan di sisi kiri track dan pada lap berikutnya atau lap terakhir berjalan di bagian kanan track.

Wisata ini merupakan salah satu wisata yang sangat bisa diadaptasi di Indonesia, jika kualitas sirkuit yang ada di indonesia sudah memadai.

(zaf/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads