Seperti dilaporkan Autocar, Selasa (24/11/2015), Kepala Penelitian dan Pengembangan Mercedes-Benz, Thomas Weber, mengatakan, mobil ini memiliki keunggulan bisa menempuh jarak hingga 597 kilometer dalam sekali isi bahan bakar hidrogen. Menariknya proses pengisian bahan bakar itu cukup singkat, yakni tiga menit.
Model yang nantinya bakal dinamai GLC F-Cell itu akan diluncurkan di ajang Frankfurt Motor Show 2017. Sedangkan proses penjualannya dimulai setahun kemudian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejatinya, Mercedes telah melakukan pengembangan mobil berbahan bakar hidrogen dengan menggunakan beberapa model, antara lain B-Class selain GL-Class. Namun yang akan dibawa ke pasaran adalah model GL-Class.
Alasan pemilihan GL-Class, menurut Weber, karena penggunaan sel bahan bakar hidrogen juga membutuhkan ongkos tak murah. Oleh karena itu, teknologi itu hanya cocok untuk model yang ditujukan bagi segmen yang lebih atas.
"Teknologi ini sudah mulai matang sejak beberapa tahun terakhir, terutama dengan peningkatan kemasan dan efisiensi yang dihasilkannya. Meski demikian, (teknologi ini) tetap dalam masa pertumbuhan dan masih cukup mahal bagi kendaraan standar," ujarnya.
(arf/rgr)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Di Indonesia Harga Mobil Terkesan Mahal, Padahal Pajaknya Aja 40%!
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...