Pernyataan Ford yang dilansir Motorbeam, Senin (16/11/2015) menyebut, baut pada poros roda belkang tidak terpasang dengan tepat. Walhasil, dalam kondisi tertentu, baut tersebut kendur. Kondisi ini tentu membahayakan ketika mobil melaju di jalanan.
Adapun moobil yang mengalami masalah itu didentifikasi sebagai model yang diproduksi pada November 2013 sampai April 2014. Ford menegaskan, dilernya akan melakukan perbaikan mobil yang ditengarai bermasalah tersebut tanpa memungut biaya apapun kepada pemilik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penarikan mobil bermasalah di India saat ini sering dilakukan karena Society of Indian Automobile Manufacturers (SIAM) telah mengeluarkan kebijakan penarikan sukarela baru pada tahun 2012. Sejak itu, sudah 13.250 unit mobil ditarik.
Sementara itu, Ford EcoSport yang dipasarkan di India ditawarkan dalam tiga varian mesin. Mereka adalah, mesin bensin 1.000 cc EcoBoost, mesin diesel 1.500 cc yang dilengkapi transmisi manual lima tingkat percepatan. Sedangkan satu varian lainnya, mesin bensin 1.500 cc yang menggunakan transmisi otomatis DCT enam tingkat percepatan atau manual lima tingkat percepatan.
(arf/arf)












































Komentar Terbanyak
Diklakson Gegara Lane Hogging, Sopir Yaris Ngamuk-Ngajak Ribut
Digugat ke MK, Pengendara yang Merokok Diminta Dicabut SIM-nya
Modal Peluit, Jukir Liar di Minimarket Bisa Dapet Rp 9 Juta/Bulan