Toyota melakukan perubahan besar-besaran pada Kijang Innova. Tidak hanya tampilan eksterior, serta interior, tipe mobil pun dirombak.
Varian Kijang Innova kini menyusut, dari tadinya 4 varian yakni J, E, G, dan termewah V (baik itu manual dan otomatis), menjadi 3 varian G, V dan Q.
Varian Q kini menjadi varian termewah Kijang Innova. "Mirip dengan Alphard yang punya varian teratas Q," ujar Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor Rahmat Samulo ketika ditemui di Tokyo, Jepang, beberapa waktu lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dua varian rendah yakni J dan E dihilangkan Toyota pastinya karena masalah efisiensi line up. Rahmat menyebut dari Kijang Innova sebelumnya, yang paling laris adalah tipe G.
Mengusung tema The Legend Reborn, Kijang Innova terbaru dikembangkan dengan platform yang sama sekali baru seperti terlihat pada desain dan performanya yang diklaim Toyota jauh meninggalkan karakter generasi sebelumnya.













































Komentar Terbanyak
Tukang Tambal Ban Pungut Pelat Nomor Terbawa Banjir, Minta Tebusan Rp 50 Ribu
Baru Jual 1 Mobil, Polytron Sudah Ungguli Merek Jepang-China Ini di Indonesia
Tampang SUV Seharga Rp 104 Jutaan yang Sudah Bisa Dipesan di Dealer