Laporan Indianautosblog, Minggu (8/11/2015) mengatakan, adalah Junya Kumataki, yakni orang yang bertanggungjawab atas pengembangan Suzuki Ignis yang memastikan rencana tersebut. Namun, dia tak menyebut secara rinci ihwal rencana tersebut.
Suzuki Ignis yang diluncurkan di pameran otomotif Tokyo itu mengusung mesin bensin DualJet 1.250 cc yang dipadukan dengan motpor listrik. Teknologi ini disebut sebagai Smart Hybrid Vehicle Suzuki.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kumataki mengatakan, crossover Ignis didasarkan pada platform baru yang memungkinan bobotnya lebih ringan 15 persen namun rangka dan bodinya lebih kuat 30 persen. Mobil ini memiliki panjang 3.700 mm, lebar 1.660 mm, serta tinggi 1.595 mm.
Gaya desian dan fiturnya diklaim kental dengan unsur modern. Penggunaan lampu utama LED dan daytime running, lampu proyektor, pelek, kaca spion Baleno-esque dan lampu kabut berteknologi terkini dan dilapisi krom adalah beberapa contohnya.
Sedangkan di India, mobil ini kabarnya ditampilkan di ajang New Delhi Auto Show Februari 2016. Namun, pemasarannya setelah tahun itu.
(arf/arf)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk