Proyek mobil sport listrik Honda ini bakal memiliki tenaga 350 hp dengan 4 motor listrik di tiap roda. Sistem torsi dan kendali kemudi dirancang untuk menambah kenyamanan pada kemudi dan manuver.
Dilansir Leftlane News, Selasa (27/10/2015), dikatakan mobil bertenaga baterai litium-ion tersebut mampu menempuh jarak hingga 482 km. Namun belum ada lampu hijau kapan produksi mobil listrik Honda ini akan dimulai.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelum dikabarkan tengah menggarap proyek mobil listrik, Honda sudah memproduksi mobil hybrid dengan tenaga baterai litium-ion. Tahun ini Honda CR-Z model terbaru telah diluncurkan dengan baterai 144 V litium-ion. Mobil hybrid tersebut memiliki tenaga 130 hp pada putaran 6.000 rpm dan dipasarkan dengan harga Rp 270 juta.
Mampukah nantinya mobil sport listrik Honda bersaing dengan kompetitor lainnya?
(lth/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk