Seperti dilaporkan Indianautosblog, Selasa (27/10/2015), pada peluncurannya, Maruti Suzuki telah mengonfirmasi bahwa Baleno akan diproduksi di India secara eksklusif. Dari India, Baleno akan menyebar ke 100 negara.
Salah satu negara yang disebut adalah Jepang. Selain Jepang, Suzuki akan menjualnya di Eropa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk pasar Eropa, Suzuki Baleno akan menggunakan mesin Boosterjet 1.0 liter dan Dualjet 1.2 liter dengan sistem SHVS mild hybrid. Penjualan Baleno di Eropa akan dimulai pada musim semi 2016.
Sebelumnya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Suzuki Indomobil Sales (SIS) telah memamerkan konsep IK-2 yang merupakan versi konsep dari Baleno hatchback. Akankah SIS menjual Baleno hatchback ini di Indonesia setelah peluncurannya di India?
(rgr/lth)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Di Indonesia Harga Mobil Terkesan Mahal, Padahal Pajaknya Aja 40%!
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...