Selain itu sering kali juga kondisi mobil bekas dimanipulasi, mobil yang rusak dibuat seolah-olah masih berkualitas.
Mengantisipasi hal itu, penjual mobil bekas di Grup Astra, mobil88 meluncurkan inovasi layanan terbarunya, mobil seken bergaransi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hadir sebagai komitmen mobil88 dalam memberikan jaminan bagi konsumen, melengkapi proses seleksi, uji mutu dan layanan jual beli mobil seken yang dijalankan oleh tim mobil88.
Manfaat dari buku garansi ini secara garis besar memberikan jaminan keamanan dokumen kendaraan dari sisi keaslian dokumen dan bebas kasus hukum, kondisi mobil seken yang tidak pernah mengalami kecelakaan yang menyebabkan perubahan struktur rangka, mobil seken yang bebas terendam banjir, jaminan nomor rangka dan mesin fisik sesuai dengan apa yang tercantum dalam BPKB (Buku Pemilik Kendaraan Bermotor), dan yang terakhir jaminan bebas manipulasi odometer.
Dengan adanya buku garansi mobil88 ini, konsumen akan merasa lebih aman dan nyaman membeli kendaraan di mobil88.
βKonsumen tidak perlu khawatir membeli mobil seken di mobil88, karena apabila terjadi satu dan lain hal yang menyebabkan konsumen tidak mendapatkan produk dan layanan yang sesuai dengan apa yang tertera dalam buku garansi tersebut, mobil88 siap untuk mengganti (buyback) mobil seken yang sudah ada di tangan konsumen sesuai dengan persyaratan yang berlaku,β tegas Chief Operating Officer mobil88 Fischer Lumbantoruan dalam siaran pers, Kamis (22/10/2015).
Selain aman dan nyaman, konsumen juga diberi kemudahan untuk mengklaim garansi tersebut. Konsumen cukup datang ke cabang mobil88 dimana konsumen melakukan transaksi, dengan melampirkan dokumen pendukung klaim seperti faktur jual, buku garansi, SPK (Surat Pesanan Kendaraan) dan identitas konsumen, yang akan diverifikasi oleh cabang mobil88 terkait.
βSebagai inovasi layanan, buku garansi mobil88 merupakan perwujudan dari misi mobil88 untuk turut menciptakan iklim bisnis penjualan mobil seken yang fair,β tutup Fischer.
(ddn/ddn)












































Komentar Terbanyak
Diklakson Gegara Lane Hogging, Sopir Yaris Ngamuk-Ngajak Ribut
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk