Ini Bocoran Chevrolet Trax yang Bakal Dijual di Indonesia

Laporan dari Korea

Ini Bocoran Chevrolet Trax yang Bakal Dijual di Indonesia

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Rabu, 21 Okt 2015 10:16 WIB
Ini Bocoran Chevrolet Trax yang Bakal Dijual di Indonesia
Bupyeong -

General Motors Indonesia (GMI) telah memperkenalkan Chevrolet Trax di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). GMI akan memboyong Chevrolet Trax langsung dari Korea Selatan.

Sebelum resmi dijual di Indonesia, GM Korea sedikit membeberkan spesifikasi teknis dari Chevrolet Trax. Sport Utility Vehicle (SUV) kompak yang akan dijual di Indonesia menggunakan mesin bensin 1.4 liter.

Program Engineering Manager GSUV-Trax dari GM Korea, Jung Woo Yu mengatakan, Chevrolet Trax mengisi segmen SUV-B. Mobil ini mampu menampung 5 orang penumpang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Trax memiliki panjang 4.245 mm, lebar 1.775 mm dan tinggi 1.670 mm, wheelbase 2.555 mm," jelas Jung Woo.

Mesin yang digunakan adalah mesin bensin 1.4 liter dengan turbo. Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis enam percepatan.

Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga hingga 140 daya kuda. Sementara torsinya 200 Nm.

Jung Woo menyebut, uniknya Chevrolet Trax adalah pada eksterior dan interiornya. Mobil ini mengusung bentuk eksterior yang kompak.

"Selling point unik selanjutnya adalah harga pembelian yang atraktif dan nilai tinggi. Selain itu, Chevrolet Trax memiliki storage depan/belakang dan bagasi yang serbaguna," kata Jung Woo.

(rgr/lth)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads