Terlalu Panjang, Mobil Limo Ini Susah Parkir

Terlalu Panjang, Mobil Limo Ini Susah Parkir

M Luthfi Andika - detikOto
Senin, 12 Okt 2015 18:36 WIB
Terlalu Panjang, Mobil Limo Ini Susah Parkir
Berlin - Kemewahan sebuah limosin tidak perlu diragukan lagi. Selain menyajikan kemewahan, mobil jenis ini juga menjanjikan keamanan kelas atas yang sulit ditandingi. Tapi kalau soal parkir itu urusan lain.

Contohnya yang terjadi pada sebuah limo Mercedes-Maybach S600 Pullman. Dikutip dari inautonews, bodi mobil ini sangat panjang.

Mobil membutuhkan 2 lahan parkir agar bisa terparkir sempurna. Karena Mercedes-Maybach ini memiliki lebar hingga 6.499 mm dan wheelbase mencapai 4.418 mm. Atau lebih panjang 1.053 mm dibandingkan dengan Myabach S-Class

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terlihat dari sebuah parkiran di Jerman, mobil menghabiskan lahan parkir untuk mobil lainnya. Jadi sangat susah untuk memarkirkan kendaraan ini, apalagi di Eropa yang terkenal susah menemukan lahan parkir di area perkotaan.

Sebagai catatan mobil yang diperkenalkan pada Geneva Motor Show 2015 lalu ini mengusung berbagai kemewahan kelas atas.

Mobil juga mengusung mesin V12 6.0 liter, yang mampu menyumburkan 530 tenaga kuda dan torsi 830 Nm. Anda berminat? Siapkan saja duit 500.000 euro.

(lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads