Pabrikan Prancis, Renault meluncurkan mobil sedan anyar di bulan Juli ini yang mereka sebut Talisman. Ini lah saloon mewah pengganti mobil Laguna dan Latitude.
Apa arti Talisman? Menurut Renault, Talisman bisa berarti dua yakni perlindungan dan kekuatan. Talisman juga relatif mudah diucapkan sehingga bisa menjadi produk global.
Melihat desain mobil, bagian depan mobil sangat stylish dengan penggunaan lampu LED dan lampu Daytime Running Light berbentuk seperti huruf C. Bagian belakangnya juga tak kalah stylishnya berkat penggunaan lampu LED yang memiliki efek 3 dimensi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk audionya ada layar monitor berukuran 4,1 inci, namun anda juga bisa memilih layar berukuran lebih besar sampai 8,7 inci dengan audio didukung oleh Bose.
Untuk sistem penggerak, diperkuat dengan mesin bensin TCe 150 dan mesin turbo TCe 200 yang dikawinkan dengan transmisi 7-speed. Ada juga pilihan mesin diesel dCi 110 dan dC130 dengan menggunakan pilihan transmisi 6 atau 7 kecepatan.
Oh ya, untuk dimensi mobil berukuran panjang is 4,85 meter, lebar 1,87 meter dan tinggi 1,46 meter serta wheelbase mencapai 2,81 meter.
(ddn/ddn)












































Komentar Terbanyak
Biaya Tes Psikologi SIM Online Naik, Sekarang Jadi Segini
Baru Jual 1 Mobil, Polytron Sudah Ungguli Merek Jepang-China Ini di Indonesia
Intip Garasi Kakanwil Pajak Jakarta Utara yang Dicopot Purbaya