Volvo Lagi Garap Kursi Khusus Bayi di Mobil

Inovasi

Volvo Lagi Garap Kursi Khusus Bayi di Mobil

Aditya Maulana - detikOto
Jumat, 03 Jul 2015 13:12 WIB
Volvo Lagi Garap Kursi Khusus Bayi di Mobil
Stockholm - Selama ini jika Anda membawa bayi atau anak kecil berkendara di dalam mobil tidak ada tempat duduk khusus. Kecuali Anda membeli tempat duduk khusus atau car seat bayi yang dijual secara terpisah di tempat aksesoris kendaraan.

Kursi khusus bayi atau anak kecil di dalam mobil perannya sangat penting untuk keselamatan dan keamanannya. Mengenai inovasi dan teknologi, produsen mobil asal Swedia, Volvo tidak bisa dipandang sebelah mata.

Dalam keterangan resminya, Jumat (3/7/2015) Volvo tengah menggarap kursi khusus bayi atau anak kecil yang disimpan permanen di dalam mobil. Volvo menyebutnya dengan Excellence Child Seat Concept, yang saat ini masih dikembangkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menariknya lagi, kursi bayi itu bisa diputar berlawan arah jarum jam dan terkunci dalam posisi menghadap ke belakang (seperti gambar di atas). Kursi itu juga memiliki tempat untuk menyimpan berbagai macam barang bawaan bayi seperti tempat minum, tempat menyimpan popol, selimut bahkan tas.

Volvo juga merekomendasikan agar anak-anak harus berada di posisi menghadap ke belakang selama di perjalanan, setidaknya sampai usaia 3 sampai 4 tahun ke depan. Hal itu dikarenakan kepalanya belum berbentuk proposional dan otot lehernya masih belum kuat.

Menurut Chief Designer Interior Volvo Cars Concept and Monitoring Center Tisha Johnson, tempat duduk seperti itu ke depannya akan sangat penting, mengingat kedepannya juga para produsen akan bergerak menuju kendaraan tanpa sopir (otonom).

Ide membuat kursi khusus anak ini muncul dalam perbincangan dengan owner Volvo, Li Shufu ketika dia tengah melihat konsep dari XC90 Excellence Lounge Console.

Li Shufu memikirkan bagaimana mengisi kursi depan yang kosong. Tim desain kemudian mulai memikirkan mengenai kursi untuk anak. Sebelum konsep ini, Volvo sebelumnya pernah membuat prototipe kursi yang menghadap ke belakang pada tahun 1974 silam pada kendaraan PV544.

Berikut videonya:



(ady/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads