Hal tersebut juga terjadi di Singapura. Porsche Macan berhasil 'meraung' kencang di negara Kosmopolitan yang memainkan peran penting dalam perdagangan dan keungan internasional.
"Sekarang ini di Singapura karena Macan baru diluncurkan jadi lagi heboh-hebohnya," ungkap Public Relation Porsche Asia Pasifik Calista Tambajong di sela-sela acara Regional Media Test Drive Porsche Boxster GTS di Singapura yang juga dihadiri oleh detikOto.
Meski tidak menyebutkan angka penjualan Macan di Singapura, tapi wanita berparas oriental ini menambahkan sebelum Macan, penjualan atau populasi mobil Porsche terbanyak di Singapura adalah model Panamera.
"Karena Porsche sudah 30 tahun berada di Singapura, maka karakter konsumennya juga sudah mature," lugasnya.
Jadi, lanjut Calista, populasi mobil Porsche terbanyak di Singapura saat ini dipegang oleh Macan dan diikuti oleh model lainnya termasuk Panamera dan 911.
(Aditya Maulana/Dadan Kuswaraharja)












































Komentar Terbanyak
Tukang Tambal Ban Pungut Pelat Nomor Terbawa Banjir, Minta Tebusan Rp 50 Ribu
Lawan Arah di Malaysia Didenda Rp 60 Juta, di Indonesia Cuma Rp 500 Ribu
Pengendara Singapura Banyak yang Mau Balik Beli Mobil Bensin