Hal itu membuat Nissan berniat untuk membuat mobil sportnya, Nissan GT-R untuk mengusung teknologi hybrid. Seperti dilansir Top Gear Senin (2/2/2015) seorang eksekutif Nissan telah mengonfirmasi, generasi terbaru GT-R akan dilengkapi dengan powertrain hybrid.
Baca Juga: Sensasi di Belakang Kemudi Godzilla
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut rumor yang beredar, coupe unggulan Nissan ini akan menggendong mesin V6 twin-turbocharged 3.8 liter. Mesin itu kemudian didukung oleh motor listrik bertenaga 134 daya kuda. Jika rumor itu terbukti benar, dapat dipastikan mobil ini akan memiliki tenaga hingga 800 daya kuda.
Namun, Kepala Tim Kreatif Nissan Shiro Nakamura dengan tegas menolak rumor mengenai layout mid-engine untuk mobil sportnya itu. Meski begitu, ia mengaku, model ini didesain ulang dan kemungkinan akan meminjam beberapa elemen desain dari konsep Vision Gran Turismo 2020.
"Kata GT-R chief engineer Kazutoshi Mizuno, GT-R akan selalu menjadi coupe 2+2 seater bermesin depan," tutur Nakamura.
Seakan puas dengan penjualan GT-R yang sudah beredar sekarang, Nissan tidak mau terburu-buru meluncurkan penggantinya. Menurut Nakamura, model baru itu akan tiba pada awal 2018.
Β
(rgr/ddn)












































Komentar Terbanyak
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!