Hanya butuh membayar US$ 500, konsumen bisa memesan mobil edisi terbatas ini yang dibanderol US$ 39.090. Namun, VW mengumumkan, dalam waktu 12 jam hatchback bertenaga 292 daya kuda dengan warna Lapiz Blue ini sudah habis terjual.
Seperti dilaporkan Carscoops yang mengutip Autoblog, Minggu (11/1/2015), juru bicara VW di Amerika Serikat (US) mengatakan, pemesanan online dibuka pada pukul 00.01 dan ditutup sekitar 10.30 waktu setempat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Konsumen yang beuntung membeli Golf R Launch Edition edisi terbatas ini juga akan menerima aksesoris Volkswagen Driver Gear R kit. Aksesoris itu menampilkan gantungan kunci carbon fiber-stainless steel, jam tangan serialized VW R dan sertifikar serialized VIN-specific.
Di AS, Golf R Launch Edition menggendong mesin TSI 2.0 liter. Mesin itu mampu mengirimkan tenaga hingga 292 daya kuda dengan torsi 280 lb-ft ke sistem 4MOTION all-wheel drive melalui transmisi DSG box enam percepatan.
Dengan spesifikasi itu, mobil ini mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 5,1 detik sebelu menyentuh kecepatan tertingginya hingga 250 km/jam.
(rgr/ddn)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah