Juru foto laman Car Advice baru-baru ini berhasil mengabadikan keberadaan konsep yang masih misterius di fasilitas pengujian Mercedes di Jerman.
"Konsep yang masih tertutup plastik abu-abu mulai dari hidung hingga buritan itu, tidak seperti mobil mewah buatan pabrikan ini yang pernah kami lihat sebelumnya," tulis laman itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara ban yang digunakan, terlihat lebih ramping. Ban itu mirip dengan ban yang digunakan oleh konsep Volkswagen XL-1 (mobil konsep VW yang diklaim sebagai mobil paling irit sejagat). Penggunaan ban itu untuk memangkas tingkat rolling resistance.
"Atau mungkin juga ini sebuah penyamaran dari paket pelek dan ban yang sebenarnya akan digunakan," laman itu menambahkan.
Hingga kini belum ada pernyataan apapun dari Mercedes-Benz tentang mobil itu termasuk waktu perkenalannya ke publik. Meski begitu, diperkirakan, Mercedes akan memboyongnya ke pameran mobil internasional dalam waktu dekat.
Pengalaman sebelumnya membuktikan, pabrikan itu selalu memboyong konsep-konsep anyar ke Los Angeles Auto Show dalam beberapa tahun terakhir. Beberapa konsep itu antara lain Vision Gran Turismo, Ener-G-Force, Silver Arrow, dan Biome.
(arf/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!