Wah! Pemerintah Berencana Turunkan Pajak Mobil Sedan

Wah! Pemerintah Berencana Turunkan Pajak Mobil Sedan

- detikOto
Kamis, 25 Sep 2014 18:01 WIB
Wah! Pemerintah Berencana Turunkan Pajak Mobil Sedan
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Segmen mobil sedan di pasar otomotif nasional kurang begitu tertarik dibanding Low MPV, LCGC, SUV atau segmen lainnya. Penjualan mobil sedan masih sangat kecil dari total keseluruhan penjualan mobil di Indonesia.

Menurut Direktur Jenderal Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi Kementerian Perindustrian Budi Darmadi mengatakan, sebenarnya segmen sedan cukup potensial di Indonesia. Tapi karena pajaknya sangat tinggi sehingga harganya mahal maka kurang dilirik oleh masyarakat

"Sebenarnya sedan bisa dikembangin, kita berencana untuk menurunkan pajaknya," kata Budi dalam acara The 9th Indonesia International Automotive Conference di Hotel Holiday In, Kemayoran, Jakarta Utara, Kamis (25/9/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ke depannya, para produsen mobil yang ada di Indonesia akan diminta untuk memproduksi sedan di Indonesia dan pemerintah akan memotong pajak agar harga sedan lebih murah.

"Agar masyarakat Indonesia lebih tertarik dengan sedan, dan juga harganya agar lebih murah. Kapan pastinya tunggu saja," pungkas Budi.

(ady/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads