Penyumbang terbesar penjualan Honda pada bulan Agustus 2014 adalah Mobilio, Jazz, dan Brio Satya. Honda Mobilio menjadi produk terlaris sekaligus menjadi penyumbang terbesar penjualan Honda pada bulan Agustus dengan penjualan sebanyak 6.706 unit.
Jumlah tersebut meningkat dari bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 6.225 unit. Hingga saat ini total penjualan Honda Mobilio di sepanjang tahun 2014 telah mencapai 59.377 unit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Apalagi di bulan September ini akan digelar ajang Indonesia International Motor Show yang pastinya akan kembali memicu penjualan otomotif secara signifikan," yakin Jonfis.
Tak hanya itu, produk terlaris Honda selanjutnya, Honda Jazz yang pada bulan ini terjual sebanyak 3.103 unit. Jumlah tersebut juga meningkat dari bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 2.758 unit, dengan total penjualan sebesar 12.866 unit di sepanjang tahun 2014.
Honda Brio Satya terjual sebanyak 3.071 unit meningkat dari bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 2.126 unit, dengan total penjualan sebesar 16.690 unit sepanjang tahun 2014.
Sementara New Honda Brio terjual sebanyak 1.072 unit meningkat dari bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 737 unit dengan total penjualan sebesar 8.727 unit sepanjang tahun 2014.
Honda CR-V terjual sebanyak 596 unit pada bulan ini dengan total penjualan sebesar 6.370 unit sepanjang tahun 2014. Honda Freed terjual sebanyak 17 unit dengan total penjualan sebesar 3.814 unit sepanjang tahun 2014. Honda Odyssey terjual sebanyak 14 unit dengan total penjualan sebesar 594 unit sepanjang tahun 2014.
Dari segmen sedan, Honda City terjual sebanyak 187 unit dengan total penjualan sebesar 1.244 unit sepanjang tahun 2014. Honda Accord terjual sebanyak 24 unit dengan total penjualan sebesar 339 unit sepanjang tahun 2014. Honda CR-Z terjual sebanyak 9 unit dengan total penjualan sebesar 106 unit sepanjang tahun 2014.
(ady/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk