Kehandalan Mobil Listrik Mulai Diragukan

Kehandalan Mobil Listrik Mulai Diragukan

- detikOto
Selasa, 12 Agu 2014 14:01 WIB
Washington - Kehandalan mobil-mobil listrik mulai diragukan. Salah satu mobil listrik paling evolusioner saat ini, Tesla Model S ternyata banyak memiliki kerusakan saat dimiliki selama setahun.

Adalah majalah konsumen paling berpengaruh di Amerika, Consumer Reports, yang menunjukkan kekurangan dari Model S. Padahal awalnya Consumer Reports begitu memuja Model S berkat desainnya yang elegan, dan mobil yang pintar.

Consumer Reports membeli mobil itu secara anomim atau tak beridentitas dari sebuah diler Tesla. Setelah berkendara sejauh 12.000 mil, mobil mulai mengalami masalah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sesaat sebelum mobil akan diservis tahunan, pada 12.000 mil lebih sedikit, layar di tengah langsung blank. Hal ini jelas membatasi akses semua fungsi pada mobil," tulis majalah itu dalam pernyataannya.



(Center Screen di Tesla yang mengontrol semua fungsi mobil)

Tesla memang langsung memperbaiki mobil itu karena masih dalam masa garansi. Hal ini termasuk melakukan 'hard reset' pada layar tengah, dan juga mengatasi masalah pada pegangan pintu.

Penilaian Consumer Reports ini diprediksi bakal menurunkan rating kehandalan mobil ini yang akan diumumkan bulan September nanti.

Bulan November lalu, ranking Tesla Model S merupakan yang terbaik di Amerika. Apa komentar Tesla terkait hal ini?

"Kami selalu proaktif untuk memastikan kenyamanan berkendara para konsumen. Kami sangat memperhatikan isu-isu yang dialami konsumen. Bahkan jika masalah itu tampaknya sangat kecil atau memiliki kemungkinan yang rendah untuk menyebabkan masalah di masa depan," ujar Tesla seperti dilansir Reuters.

"Selain itu, kami terus-menerus meningkatkan fungsi, fitur dan kualitas setiap Model S melalui update secara gratis yang kita berikan kepada setiap pemilik," katanya


(ddn/ddn)

Hide Ads