Sebuah sketsa misterius yang disebut-sebut sebagai model crossover dari Honda Brio beredar di dunia maya. Gambar ini bersumber dari salah salah majalah Jepang Mag-X.
Hasil ilustrasi Brio crossover ini kesimpulan dari pertempuran SUV perkotaan yang sebelumnya sudah diisi Honda Vezel, Ford EcoSport dan Renault Duster.
Nah, hadirnya Brio crossover ini setelah Honda India disebut-sebut akan menghadirkan SUV kompak yang ukurannya lebih kecil dari SUV Vezel di padar domestik India.
Belakangan dikabarkan Honda Brio crossover menggunakan platform Brio. Kabarnya untuk Brio crossover-nya, Honda menggunakan mesin 1.000cc 3 silinder turbo direct injection. Dan tidak menutup kemungkinan tersedia mesin 1.5 liter Earth Dreams yang melontarkan tenaga 100 Ps
Toshikazu Hirose, Honda R&D Co., Ltd Automobile R&D Center yang detikOto temui di Jakarta menolak memberi komentar. Dia lalu menyuruh Direktur Marketing & After Sales Jonfis Fandy untuk menjawabnya.
"Itu kan masih sebatas isu. Kami belum dengar realisasinya," elak Jonfis.
(syu/ady)












































Komentar Terbanyak
Diklakson Gegara Lane Hogging, Sopir Yaris Ngamuk-Ngajak Ribut
Digugat ke MK, Pengendara yang Merokok Diminta Dicabut SIM-nya
Modal Peluit, Jukir Liar di Minimarket Bisa Dapet Rp 9 Juta/Bulan