Honda Prospect Motor baru saja meluncurkan All New Honda City siang ini. Sedan andalan Honda ini kini tampil dengan desain baru semakin dinamis, berbagai penambahan fitur serta teknologi inovatif, mesin dengan tenaga terbesar di kelasnya, juga kabin yang semakin lega, yang menjadikannya terdepan di segmen mini sedan.
Ternyata, sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia sejak tahun 1996 Honda City terus mendapatkan sambutan baik dari konsumen. Honda mengatakan kalau secara total, Honda City telah mencapai penjualan sebesar 64.034 unit dari tahun tahun 1996 hingga saat ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
βDari generasi ke generasi, Honda City selalu membawa terobosan dalam hal desain, fitur dan teknologi di kelasnya," kata President Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Tomoki Uchida.
"Kini, All New Honda City akan meneruskan tradisi tersebut dengan desain baru yang lebih sporty dan dinamis, performa yang bertenaga sekaligus efisien dan ramah lingkungan, teknologi terdepan dan fitur canggih, serta tingkat keselamatan dengan standar tertinggi," tambahnya.
"Dengan mengusung konsep βEngineered To Be Aheadβ, kami percaya bahwa All New Honda City kini telah jauh melebihi apa yang diharapkan konsumen dari sebuah model di kelas mini sedan,β papar Uchida.
Di Indonesia, All New Honda City baru saja diluncurkan dan tersedia dalam tiga tipe, yaitu tipe S, E dan ES. Terdapat pilihan warna untuk All New Honda City, yaitu White Orchid Pearl, Crystal Black Pearl, Alabaster Silver Metallic, Modern Steel Metallic, serta warna baru yaitu Golden Brown Metallic.
All New Honda City dijual mulai dari harga Rp. 277 juta untuk tipe S manual, Rp. 287 juta untuk tipe S CVT, Rp. 290 juta untuk tipe E manual, Rp. 301 juta untuk tipe E CVT, dan Rp. 321 juta untuk tipe ES. Harga yang tertera adalah harga untuk on the road wilayah Jabodetabek dan juga BBN Mobil Pertama.
Marketing & After Sales Service Director PT HPM Jonfis Fandy memaparkan kalau tahun lalu saja model andalan mereka ini telah berhasil terjual sebanyak 2.974 unit atau sekitar 40 persen dari pasar small sedan di Indonesia.
Di tahun ini, pasar sedan diperkirakan akan tergerus. Untuk All New City, Honda menargetkan penjualan sampai 1950 unit sampai akhir tahun nanti. "Targetnya 45 persen dari pasar," cetus Jonfis.
(syu/ady)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar