5 Calon Mobil Paling Ramah Lingkungan

Serba 5 Ultah detikOto

5 Calon Mobil Paling Ramah Lingkungan

Aditya Maulana - detikOto
Senin, 21 Okt 2013 11:15 WIB
5 Calon Mobil Paling Ramah Lingkungan
dok USA Today
Washington -

Kira-kira apa saja mobil paling 'hijau' tahun ini? Green Car Journal baru saja merilis daftar nama-nama mobil paling 'hijau'. Ada 5 kandidat yang akan bersaing memperebutkan gelar Green Car of the Year.

Nanti, pemenangnya akan diumumkan di Los Angeles Auto Show, November mendatang.

Untuk Green Car of the Year tahun ini tidak hanya mobil listrik dan hybrid tapi juga ada mobil dengan jenis mesin lainnya karena pertimbangannya tidak hanya irit tapi dijual untuk umum.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kelima finalis tersebut dikategorikan menjadi 2 mobil bermesin diesel ramah lingkungan, 2 mobil bensin yang irit bahan bakar dan 1 mobil yang mampu menawarkan kedua-duanya. Berikut spesifikasi 5 finalis Green Car of the Year seperti dilansir USA Today, Senin (21/10/2013):

1. Audi A6 TDI

dok USA Today
Menggendong mesin berkapasitas 3.000 cc yang dapat melontarkan tenaga 240 PS dan mampu berakselerasi dari titik 0 hingga 100 km/jam dalam waktu 5,5 detik saja.

Yang membantu irit bahan bakar adalah, mobil ini dibekali dengan sistem start-stop yang bisa mematikan mesin secara otomatis.

2. BMW 328d

dok USA Today
Mobil ini menggendong mesin diesel 4 silinder pertama di AS dengan konsumsi bahan bakar 19,1 km/liter. Mesin 2.000 cc yang mampu menghasilkan tenaga 180 PS.

3. Honda Accord

dok USA Today
Mobil ini menggendong mesin bensin V6 dan plug-in hybrid serta konsumsi bahan bakarnya 15,3 km/liter di jalan bebas hambatan sedangkan untuk sistem hybrid-nya 47,7 km/liter.

4. Mazda3

Mazda3 (USA Today)
Keunggulan dari mobil ini adalah teknologi SKYACTIV pada mesin, transmisi dan sasis. Jantung pacunya menggendong mesin 2.000 cc dengan 155 PS dan konsumsi bahan bakarnya bisa tembus 17,43 km/liter di jalan bebas hambatan.

5. Toyota Corolla

Toyota Corolla (dok USA Today)
Mobil ini menggendong mesin berkapasitas 1.800 cc yang mampu memuntahkan tenaga 140 PS dengan menggunakan teknologi Valvematic sehingga konsumsi bahan bakarnya mencapai 17,5 km/liter di jalan bebas hambatan.
Halaman 2 dari 6
(ady/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads