Spesifikasi Mobil Baru Raffi Ahmad yang Harganya di Bawah Rp 500 Juta

Spesifikasi Mobil Baru Raffi Ahmad yang Harganya di Bawah Rp 500 Juta

Dina Rayanti - detikOto
Jumat, 05 Apr 2024 15:05 WIB
Raffi Ahmad diklaim beli Chery Omoda E5.
Koleksi mobil baru Raffi Ahmad. Foto: Doc. Chery
Jakarta -

Raffi Ahmad tambah koleksi mobil baru. Diketahui mobil baru Raffi Ahmad itu harganya tak sampai Rp 500 juta, begini spesifikasi lengkapnya.

Raffi Ahmad sudah dikenal dengan kegemarannya mengoleksi mobil. Ada banyak mobil dan motor terparkir di garasi rumahnya. Beberapa juga merupakan mobil mewah seperti Rolls-Royce.

Kini koleksi mobil Raffi Ahmad bertambah. Dalam unggahan di akun Instgramnya, Raffi memamerkan mobil baru berkelir hitam yang diberi pita merah di bagian kapnya. Mobil itu adalah Omoda E5. Suami Nagita Slavina itu dalam Youtubenya juga mengaku, Omoda E5 merupakan mobil listrik pertamanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Raffi Ahmad Beli Mobil Listrik Chery Omoda E5Raffi Ahmad Beli Mobil Listrik Chery Omoda E5 Foto: Dok. Chery Indonesia

"Alhamdullilah koleksi mobil nambah lagii nih guysss!! yang kali ini mobil listrikkk dongg.... 😎😎 Terimakasih Chery!! Omoda E5 top mantapp is the besttt!!" tulis Raffi di laman Instagramnya itu.

Spesifikasi Chery Omoda E5

Soal spesifikasi, Chery Omoda E5 punya dimensi panjang 4.424 mm, lebar 1.830 mm, tinggi 1.588 mm, dan jarak sumbu roda 2.630 mm. Bagian luar mobil ini menggunakan velg ukuran 18 inci dengan warna dual tone dan desain yang sporty.

ADVERTISEMENT

Kendaraan nonemisi itu dijejali banyak fitur canggih, seperti layar sentuh dual 24,6 inch dengan fitur konektivitas Bluetooth dan USB, sistem audio Sony, Apple Carplay + Android Auto, intelligent voice interactive operation, dan juga 540Β°HD panoramic image.

Tersedia juga enam opsi pengaturan elektrik untuk kursi pengemudi dan penumpang depan, juga ada kemudi multifungsi dengan tiga pilihan gaya berkendara (eco, sport, dan normal). Ada pula sunroof yang bisa membuat nuansa kabin menjadi lebih lega.

Mobil listrik Chery Omoda E5Mobil listrik Chery Omoda E5 Foto: Luthfi Anshori/detikOto

Chery Omoda E5 menggunakan Permanent Magnet Synchronous dan baterai berkapasitas 61,06 kWh yang bisa menempuh jarak sejauh 430 km (WLTP test). Kendaraan tersebut memiliki fitur pengisian Max DC charging power 150 kW dengan fast charging selama 28 menit untuk mengisi daya dari 30-80 persen.

Motor listrik yang tertanam di Omoda E5 diklaim mampu menghasilkan tenaga 204 dk dan torsi 340 Nm. Sementara untuk berakselerasi dari nol ke 100 km/jam hanya memerlukan waktu 7,2 detik.

Berbagai fitur keamanan pasif dan aktif disematkan di Chery Omoda E5, mulai dari rem cakram di semua roda dengan sistem ABS (Anti-lock Braking System), 4-door window anti-pinch system, safety belt with pretensioner and load limiter, dan child safety door locks.

Kendaraan tersebut juga dibekali bodi kuat high strength anticorrosive body, anti-theft alarm, 6 ring-type airbags, serta tire pressure monitoring system untuk memantau ban. Saat ini Chery Omoda E5 bisa dimiliki dengan harga spesial Rp 488.800.000 (OTR Jakarta) termasuk PPN 1% yang berlaku hingga sebelum Idul Fitri 2024. Selain itu, terdapat juga manfaat bagi 4.000 konsumen pertama, yaitu berupa Lifetime Warranty untuk Electric Motor/ Power Battery, asuransi gratis selama satu tahun, dan penambahan fitur Car Link O secara cuma-cuma.




(dry/din)

Hide Ads