Kegiatan yang dilaksanakan sebagai perayaan ulang tahun ke-25 Semarang CB Club (SCBC) ini tak hanya dimaksudkan untuk mempopulerkan kembali Wedang Ronde, namun juga menjadi sarana pemersatu bikers Indonesia yang dianggap masih terbagi dalam kelompok-kelompok menurut wilayah, kelompok dan genre. “Sesuai tema acara ulang tahun perak Semarang CB Club yakni ‘Satu Dalam Tekad Jauhkan Perbedaan’ maka tujuan utama kami menggelar acara ini adalah terwujudnya Bikers Indonesia Bersatu,” kata Odit Maryuwanto, Ketua Umum Semarang CB Club.
Sambil menikmati kehangatan wedang ronde di Unity Pitstop, para bikers juga sekaligus membuat deklarasi ‘Bikers CB Bukan Geng Motor’ yang disaksikan langsung oleh kepolisian setempat. Deklarasi ini sengaja dibuat untuk menjawab keresahan masyarakat di berbagai wilayah akibat kebrutalan geng motor. “Deklarasi ini menjadi komitmen bersama bikers Semarang untuk menghindari persepsi negatif akibat ulah geng motor, sekaligus menyerukan kembali safety riding bagi semua pengendara motor,” tegas Odit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di dalam www.Unity-Team.com terdapat forum Garage yang berisi informasi tentang apapun yang berhubungan dengan motor dan aksesorisnya.
Ada pula forum Basecamp, di mana para bikers bisa ngobrol seru tentang apapun yang berhubungan dengan gaya hidup mereka seperti Hangout, Movies, Music, Tech & Gadget, Travel, Joke, Inspiration dan lainnya. Untuk menambah pengetahuan seputar dunia bikers, ada thread Ask The Expert, di mana bikers bisa bertanya langsung kepada para ahlinya seputar Safety Riding, Modifikasi atau Freestyle.
(syu/ddn)












































Komentar Terbanyak
Tukang Tambal Ban Pungut Pelat Nomor Terbawa Banjir, Minta Tebusan Rp 50 Ribu
Lawan Arah di Malaysia Didenda Rp 60 Juta, di Indonesia Cuma Rp 500 Ribu
Pengendara Singapura Banyak yang Mau Balik Beli Mobil Bensin