Eits jangan salah, persiapan yang matang memungkinkan untuk mobil tua seperti VW kombi mampu menjelajah lintas Sumatera lho.
"Kami akan memulai perjalanan pada tanggal 15 Desember 2015 besok, menuju kilometer nol di Sabang, Aceh. Berbagai persiapan pun kami lakukan," ujar Wakil Ketua Volkswagen Van Club (VVC), Sugeng, di Jakarta, Kamis (10/12/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Seperti pengalaman yang sudah ada. Kami mengantisipasi beberapa hal, karena memang VW sering terbakar," kata Sugeng.
Oleh sebab itu, lanjutnya, yang akan mengikuti touring kali ini harus melalui pengecekan. Dan biasanya sebelum berkendara jauh, VVC melakukan pengecekan pada selang bensin yang menuju ke karbulator. "Itu harus kuat," ucap Sugeng.
Pengecekan kedua, sambungnya, kita melakukan pengecekan tali kipas. Ini tidak boleh lepas. Tapi tidak perlu khawatir, karena di Volkswagen itu ada indikatornya.
"Kami tidak ada permasalahan, saat indikator menyala berarti ada permasahan, antara oli dan kipas," tambahnya. (lth/rgr)












































Komentar Terbanyak
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!